Tahap Perkembangan Anak - Hallo sahabat Balita dan Bayi (BdB), Pada sharing info kali ini yang berjudul Tahap Perkembangan Anak, kami selalu membagikan informasi lengkap terkait balita dan bayi dari beberapa sumber dan informasi yang bertebaran di internet, baik mengenai tumbuh kembangnya, kesehatan dan lainnya. Mudah-mudahan informasi yang kami bagikan ini dapat Anda pahami dan bermanfaat. Langsung saja, berikut informasi lebih lanjutnya.
Tahap Perkembangan anak dapat kita klasifikasikan dalam beberapa tahap. Hal ini biasanya bisa dilihat apabila kita memperhatikannya.
Tahapan Yang Pertama yaitu : Saat umur anak 0 � 3 bulan
- Anak bisa mengangkat kepala setinggi 45 derajat
- Anak bisa menggerakan kepala dari kiri/kanan ke tengah
- Anak bisa melihat dan menatap wajah anda
- Anak selalu mengoceh spontan atau bereaksi dengan mengoceh
- Anak suka tertawa dengan keras
- Anak dapat bereaksi terkejut terhadap suara keras
- Anak dapat membalas tersenyum ketika diajak bicara/tersenyum
- Anak dapat mengenal ibu melalui penglihatan, penciuman, pendengaran dan kontak
Tahapan Yang Kedua yaitu : Saat umur anak 3 � 6 bulan
- Anak bisa berbalik dari telungkup ke telentang
- Anak bisa mengangkat kepala setinggi 90 derajat
- Anak bisa mempertahankan posisi kepala tetap tegak dan stabil
- Anak bisa menggenggam pensil
- Anak bisa meraih benda yang ada dalam jangkauannya
- Anak bisa memegang tangannya sendiri
- Anak selalu berusaha memperluas pandangan
- Anak kadang-kadang mengarahkan matanya pada benda-benda kecil
- Anak bisa mengeluarkan suara gembira bernada tinggi atau memekik
- Anak selalu tersenyum ketika melihat mainan/gambar menarik saat bermain sendiri
Tahapan Yang Ketiga yaitu : Saat umur anak 6 � 9 bulan
- Anak sudah bisa duduk (sikap tripoid � sendiri)
- Anak kadang-kadang belajar berdiri, kedua kakinya menyangga sebagian berat badan
- Anak bisa merangkak meraih mainan atau mendekatai seseorang
- Anak bisa memindahkan benda sari satu tangan ke tangan lainnya
- Anak bisa memungut 2 benda, masing-masing tangan pegang 1 benda pada saat yang bersamaan
- Anak bisa memungut benda sebesar kacang dengan cara meraup
- Anak kadang-kadang bersuara tanpa arti, mamama, bababa, dadada, tatata
- Anak selalu mencari mainan/benda yang dijatuhkan
- Anak kadang-kadang bermain tepuk tangan/ciluk ba
- Anak selalu bergembira dengan melempar benda
- Anak selalu makan kue sendiri
Tahapan Yang Keempat yaitu : Saat umur anak 9 � 12 bulan
- Anak bisa mengangkat badannya ke posisi sendiri
- Anak bisa belajar berdiri selama 30 detik atau berpengangan di kursi
- Anak dapat berjalan dengan dituntun
- Anak dapat mengulurkan lengan/badan untuk meraih mainan yang diinginkan
- Anak dapat menggenggam erat pensil
- Anak selalu memasukan benda ke mulut
- Anak selalu mengulang menirukan bunyi yang didengar
- Anak selalu menyebut 2 � 3 suku kata yang sama tanpa arti
- Anak selalu mengeksplorasi sekitar, ingin tahu, ingin menyentuh apa saja
- Anak kadang-kadang bereaksi terhadap suara yang perlahan atau bisikan
- Anak senang diajak bermain ciluk ba
- Anak dapat mengenal anggota keluarga, takut pada orang yang belum kenal
Tahapan Yang Kelima yaitu : Saat umur anak 12 � 18 bulan
- Anak dapat berdiri sendiri tanpa berpegangan
- Anak dapat membungkuk memungut mainan kemudian beridiri kembali
- Anak dapat berjalan mundur 5 langkah
- Anak dapat memanggil ayah dengan kata papa, memanggil ibu dengan kata mama
- Anak dapat menumpuk dua kubus
- Anak dapat memasukan kubus di kotak
- Anak dapat menunjuk apa yang diinginkan tanpa menangis/merengek. Anak bisa mengeluarkan suara yang menyenangkan atau menarik tangan ibu
- Anak dapat memperlihatkan rasa cemburu/bersaing
Tahapan Yang Keenam yaitu : Saat umur anak 18 � 24 bulan
- Anak dapat berdri sendiri tanpa berpegangan 30 detik
- Anak dapat berjalan tanpa terhuyung-huyung
- Anak dapat bertepuk tangan, melambai-lambai
- Anak dapat menumpuk 4 buah kubus
- Anak dapat memungut benda kecil dengan ibu jari dan jari telunjuk
- Anak dapat mengggelindingkan bola ke arah sasaran
- Anak dapat menyebut 3 � 6 kata yang mempunyai arti
- Anak dapat membantu/menirukan pekerjaan rumah tangga
- Anak dapat memegang cangkir sendiri, belakar makan- minum sendiri
Tahapan Yang Ketujuh yaitu : Saat umur anak 24 � 36 bulan
- Anak dapat berjalan naik tangga sendiri
- Anak dapat bermain dengan menendang bola kecil
- Anak dapat mencoret-coret pensil pada kertas
- Anak dapat berbicara dengan baik, menggunakan 2 kata
- Anak dapat menunjuk satu atau lebih bagian tubuhnya ketika diminta
- Anak dapat melihat gambar dan dapat menyebut dengan benar nama dua benda atau lebih
- Anak dapat membantu memungut mainannya sendiri atau tanpa membantu
- Anak dapat mengangkat piring jika diminta
- Anak dapat makan nasi sendiri tanpa banyak tumpah
- Anak bisa melepas pakaiannya sendiri
Sekian informasi tentang Tahap Perkembangan Anak, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk Anda semua. Baiklah, sekian postingan kali ini.